Cara ke Pulau Komodo, Buat yang Berangkat dari Bali
Sebagai salah satu tempat wisata paling indah yang ada di Indonesia, Pulau Komodo selalu berhasil menarik perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara. Saat ini cara ke Pulau Komodo semakin mudah. Apalagi jika Anda berangkat dari Bali yang memang jaraknya tidak begitu jauh.
Sebenarnya, ada banyak jalur yang bisa Anda gunakan untuk pergi ke Pulau Komodo. Jika Anda berangkat dari Bali, terdapat 3 jalur utama yakni jalur darat, jalur laut, dan jalur udara. Untuk lebih lengkapnya, simak ulasannya di sini.
Cara ke Pulau Komodo dari Bali
Inilah jalur-jalur yang bisa Anda tempuh.
Jalur Darat
Cara ke Pulau Komodo pertama yang bisa Anda pilih adalah melalui jalur darat. Sebagaimana Anda ketahui, perjalanan menggunakan jalur darat membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Jadi, perlu menyiapkan kondisi fisik sebaik mungkin. Simak langkah-langkahnya di sini.
- Pertama, perjalanan dari Bali menuju Sumbawa Besar menggunakan bus dari Jakarta atau Surabaya. Harga yang harus Anda bayar sebesar Rp250.000 sudah termasuk makan selama perjalanan.
- Setelah sampai Sumbawa Besar, perjalanan dilanjutkan menuju Bima menggunakan travel atau mobil elf. Harga tiketnya sebesar Rp150.000.
- Alternatif cara ke Pulau Komodo, Anda bisa menggunakan bus jurusan Sumbawa lalu transit di Bima dan melanjutkan perjalanan ke Sape menggunakan bus kecil.
- Anda juga bisa naik bus dari Bali menuju Bima menggunakan trayek Jakarta-Bima via Bali. Lalu melanjutkan perjalanan menuju Sape dengan biaya Rp20.000.
- Dari Sape, Anda bisa melanjutkan perjalanan menuju Labuan Bajo menggunakan kapal ferry yang berangkat setiap pukul 08.00 WITA.
- Total biaya yang Anda keluarkan menggunakan jalur darat ini sekitar Rp450.000, harga tersebut belum termasuk penginapan dan makan.
Jalur Laut
Anda bisa menggunakan jalur laut untuk menempuh perjalanan dari Bali menuju Labuan Bajo. Ada dua kapal yang melayani rute Bali-Labuan Bajo yakni KM Tilongkabila dan KM Binaiya.
Transportasi jalur laut ini membutuhkan waktu kurang lebih 36 jam. Fasilitas yang akan Anda dapat adalah makan 3 kali sehari yang disediakan petugas kapal.
Apabila Anda naik KM Tilongkabila maka perhatikan jadwal keberangkatannya, kapal ini berangkat pagi dan sampai keesok harinya pada pukul 19.00 WITA. Biaya yang perlu dikeluarkan naik kapal ini adalah Rp240.000.
Anda juga bisa berangkat menggunakan KM Binaiya dari Benoa Bali pukul 09.00 WITA dengan harga tiket Rp240.000. Harga yang dibayarkan sudah termasuk makan 3 kali sehari.
Jalur Udara
Jalur terakhir yang bisa Anda akses untuk perjalanan menuju Labuan Bajo dari Bali melalui jalur udara. Jalur ini cocok bagi Anda yang tidak bisa berada di perjalanan terlalu lama. Perjalanan dari Bali menuju Labuan Bajo menggunakan pesawat hanya membutuhkan sekitar 1 jam 15 menit.
Untuk harga tiketnya sendiri bisa Anda dapatkan di harga Rp700ribu hingga Rp1,5juta tergantung maskapai yang Anda pilih. Peberbangan akan dilakukan nonstop sehingga waktu tempuh jadi makin singkat.
Cara ke Pulau Komodo ada apa lagi? Anda juga bisa menggunakan maskapai dari Jakarta untuk sampai ke Labuan Bajo. Untuk harga tiket pesawat jenis ini mulai dari Rp1-2jutaan. Beberapa maskapai yang bisa Anda pilih diantaranya AirAsia, Citilink, Batik Air, dan Wings Abadi Airlines.
Perjalanan dari Bali ke Pulau Komodo tentu membutuhkan persiapan yang matang, terutama dengan mengetahui rute keberangkatan. Perjalanan Anda akan semakin menyenangkan jika sebelumnya sudah mengetahui cara ke Pulau Komodo. Pastikan Anda mengkonsultasikan liburan bersama Flores Holiday untuk mendapat pengalaman liburan yang mengesankan.