Harga Sewa Kapal Labuan Bajo Paling Murah 2022
Liburan memang menyenangkan, apalagi kalau bisa ke tempat yang indah seperti Labuan Bajo. Sewa kapal Labuan Bajo menjadi pilihan tepat untuk mengeksplorasi daerah wisata. Bukan hanya menikmati wisata air, tapi juga bisa mengunjungi pulau-pulau di sekitarnya.
Salah satu hal terpenting untuk persiapan Anda adalah menentukan kapal yang mau Anda sewa. Berapa harga sewa kapal di Labuan Bajo? Harganya memang sangat bervariasi, karena bergantung pada jenis kapal dan fasilitas yang ada.
Macam-macam Pilihan Sewa Kapal Labuan Bajo dan Tempat yang Dituju
Sebelum menentukan tanggal berangkat dan jenis kapal pilihan, sebaiknya Anda memiliki bayangan juga tentang ke mana tujuan wisata. Berikut ini adalah lokasi tujuan wisata yang recommended sesuai pilihan sewa kapal Labuan Bajo.
1. Open Deck Charter Komodo
Layanan sewa kapal Open Deck Charter Komodo dengan tujuan wisata Pulau Padar, Pink Beach, Pulau Rinca, Pulau Kelor. Harganya mulai dari 3,5 juta per trip.
2. Speed Boat Charter komodo
Paket wisata Private Trip ini bisa Anda dapatkan dengan harga 7 juta per trip. Destinasinya adalah Pulau padar, Pulau komodo, Pink Beach, Taka makasar, Manta point, dan Pulau kanawa.
3. Standard Boat Charter
Tour Labuan Bajo ini bisa Anda ikuti menggunakan pilihan kapal standard. Kapalnya memiliki kapasitas maksimal 8 orang. Budget yang dibutuhkan adalah 9 juta per trip.
4. Superior Phinisi Charter
Sesuai dengan namanya, kapal superior atau Superior Phinisi Charter memiliki kamar tidur kelas superior seperti yang ada di hotel. Dengan cabin AC tentu lebih nyaman buat Anda. Durasinya adalah 2 hari 1 malam (2D1N) dengan paket Private Trip.
5. Deluxe Phinisi Charter
Kapal Phinisi dengan jenis Deluxe Phinisi Charter memiliki kamar tidur kelas deluxe seperti yang ada di hotel, lengkap dengan cabin ac dan fasilitas mewah. Untuk harga dan tujuan wisata, silakan konsultasikan dengan travel agent.
6. Phinisi Luxury Charter
Phinisi Luxury Charter memiliki kamar tidur kelas luxury yang juga sama mewahnya seperti yang ada di hotel. Dibanding yang lain, pilihan sewa kapal Labuan Bajo yang ini memang yang paling spesial dari segi fasilitas dan layanan.
Dengan sistem Private Trip, layanan di atas bisa Anda ikuti dengan waktu yang tidak terikat. Semua jadwal keberangkatan menyesuaikan dengan Anda sebagai customer.
Agar Anda lebih yakin, coba simak salah satu testimoni customer kami, Santi Ginting.
“Terima kasih sudah bawa kami sekeluarga melihat pulau padar di Bajo…. Memang terbaik… Rekomendasi sewa kapal Labuhan Bajo.”
Hati-hati dalam Memilih Layanan Sewa Kapal Labuan Bajo
Ketika Anda traveling bersama jasa travel agent, perhatikan baik-baik tentang skema pembayarannya. Pastikan Anda pilih penyedia jasa yang merinci biaya sekaligus fasilitas yang diperoleh.
Di antara beberapa paket wisata yang ada, ketahui fasilitas apa saja yang didapat. Tentunya setelah dihitung-hitung, harga yang ditawarkan harus sesuai dengan fasilitas yang Anda terima. Dengan demikian, Anda tidak akan mendapatkan risiko di kemudian hari.
Anda bisa memilih paket wisata Sailing Komodo secara private dengan sewa kapal Labuan Bajo. Jangan khawatir karena ada berbagai macam kapal pilihan, mulai dari kapal reguler, kapal phinisi, kapal phinisi luxury, kapal yacht, speed boat dan kapal wooden boat open deck.
Mulai dari 3,5 juta Anda sudah bisa ikut private trip dengan tujuan Pulau Padar, Pulau Serai/Pink Beach, Pulau Rinca, Pulau Kelor. Bersama Flores Holiday Indonesia, momen liburan Anda semakin tak terlupakan.